Jumat, 17 Februari 2012

Indibat (Disiplin)

Indibat (Disiplin) secara istilah artinya adalah pelaksanaan amal yang mendekati bagian amal yang dituntut dari si pelaku amal. Ini terdapat dalam Q.S. 4:59. Dawabit (Peraturan) dalam Indibat adalah :
  1. Indibat di bidang ibadah dan keagamaan (Q.S Al-An'am:153)
  2. Indibat di bidang sosial
  3. Indibat di bidang manajemen dan produktifitas kerja (Q.S 3:105 & Q.S 42:13-15)
  4. Indibat di bidang ekonomi (Q.S 25:67 & Q.S 17:29)
  5. Indibat di bidang politik & jihad (Q.S 4:58-59 & Q.S 3:200)
Tanda-tanda lahirnya Indibat :
  1. Memberi atau meminta informasi terakhir kepada atau dari qiyadah terkait tugasnya
  2. Sabar, melipat gandakan kesabaran & kuat menahan beban (Q.S Al-Ankabut:2)
  3. Memahami perintah dengan teliti demi menjamin ketelitian dan keselamatan pelaksanaan kerja
  4. Pelaksanaan perintah secara langsung meski bertentangan dengan pendapat pribadi
  5. Memberi nasihat dan masukan yang bermanfaat
  6. Meminta ijin
  7. Sangat serius menjaga keamanan dan keselamatan jamaah
  8. Meninggalkan ijtihad sendiri jika intruksinya sudah jelas

Kamis, 16 Februari 2012

Muharram Fair 9 (Baksos dan Penghijauan) 29 Januari 2012

Welcome back....Oke..Kali ini aku bakal memposting acara terakhir dari rangkaian acara Muharram Fair 9, yaitu Baksos dan Penghijauan. Tepatnya pada tanggal 29 Januari 2012, kami mengadakan BakSos ke Yayasan Tarbiyatul Ummah, Sekolah Rakyat dan salah satu masjid yang sedang dalam proses pembangunan. Sekitar pukul 09:00 WITA, kami berangkat menuju lokasi pertama, yaitu Yayasan Tarbiyatul Ummah. Kami menggunakan 3 bus dan 1 pick up. Pick up untuk mengangkut barang-barang baksos, 1 bus untuk ikhwan dan sisa 2 bus lagi untuk akhwat. Suasana di dalam bus akhwat yang aku naiki, sunyii sekali. Berbeda jauh dengan bus akhwat yang satunya. Next.. sekitar pukul 09:45 WITA, sampailah kita di Yayasan Tarbiyatul Ummah. Kami tidak hanya memberikan sembako dan pakaian, tetapi juga bibit tanaman untuk ditanam disekitar situ. Sekitar pukul 10:30, kami kembali dan menuju ke lokasi kedua, yaitu sekolah rakyat. Keadaan disana bener-bener sangat amat memprihatinkan. Kami semua berharap bantuan yang kami berikan bisa sangat amat berguna bagi mereka. Sekitar pukul 11:25, kami kembali menuju sekolah. Sesampainya di sekolah, nunggu makanan datang. Pas makanan udah dateng, langsung diserbu saking lapernyaa. Setelah sholat dzuhur, beberapa ikhwan pergi ke masjid untuk memberikan bantuan. Aku nggak tau lagi mau nulis apa. Langsung ke foto-fotonya aja yaa.. Cekidooot....










Yayasan Tarbiyatul Ummah








Sekolah Rakyat





Finally, this is the last post for Muharram Fair 9. Semoga bakal ada Muharram Fair 10 (AAMIIN) Mohon doanya ya..Okay, see you in the next post with another stories.....Thanks all :)

Jumat, 10 Februari 2012

Muharram Fair 9 (Tabligh Akbar) 22 Januari 2012

Assalamu'alaykum. Kembali dalam postingan seputar Muharram Fair 9. Kali ini, adalaha acara puncak dari Muharram Fair 9 yaitu tabligh akbar. Acara inilah yang persiapannya paling ribet, paling susah, paling sibuk. Pokoknya paling banyak tekanan laah. H-1 MF 9, tepatnya tanggal 21 Januari 2012, kita dispen dari pagi. Seharian gak ada belajar sama sekali. MBI itu bener-bener berantakan. Kertas dimana-mana. Gunting, double tape, lakban, cutter de el el udah berserakan dimana-mana. Suasana MBI waktu H-1 bener-bener super sibuk. Banyak banget yang dikerjain. Gak cuma di MBI, di lapangan pun gak kalah sibuknya. Para ikhwan masang panggung dan tenda buat penonton. Pokoknya H-1 itu bener-bener heboh! Semua dibawah tekanan. Jadi jangan heran. kalo ada yang mancing emosi langsung pada bad mood. Next..Habis ashar, aku sama Dea ke rumah alumni (tempat kita bakal nginep) nyelesain dekorasi koridor. Beberapa lama kemudian, ternyata kita baru sadar, kalo kita gak mungkin cuma ngerjain berdua. Akhirnya balik ke sekolah, manggil khansa. Terus kita ke rumah alumni itu bertiga. Pas jam 6 sore, kita balik lagi ke sekolah, dan dekorasi koridor itu juga belum selesai. Di sekolah banyak banget yang kita kerjain, nempel mading foto, dekorasi ruangan de el el. Yang tadinya kita harus nyampe di rumah alumni jam 7, molor sampe jam 9.Jam 9 kita ke rumah alumni, sampe disana, lanjutin dekorasi buat koridor. Terus, sekotar jam 11.an, kita nyuruh ikhwan ke rumah alumni ngambil dekorasi koridor itu. Karena mereka yang mabit di sekolah dan kebetulan rumah alumni itu gak jauh dari sekolah. Next..awalnya, para ikhwan itu mau bawa dekorasi koridornya itu pake motor, tapi setelah dipikir-pikir, susah bawanya, akhirnya mereka jalan kaki dari rumah alumni ke sekolah. Terus tiba-tiba hujan deras, kita semua kalang kabut. Dan kebetulan masih ada beberapa ikhwan di depan rumah alumni, akhirnya kita nyuruh ikhwan-ikhwan itu buat jemput ikhwan-ikhwan lain yang jalan kaki. Karena kasian mereka kehujanan. Jadi, para ikhwan itu ke sekolah bawa dekorasi koridor hujan-hujanan. Akhirnya, akhwatnya juga ikut bantuin bawa ke sekolah. Aku, Meni, Mina, Khansa, Muthe ke sekolah jam 12.an nganter dekorasi koridor. Itu udah basah-basahan. Udah gak peduli lah diliatin orang-orang di jalanan. Setelah semua dekorasi koridor udah dianter, kita balik ke rumah alumni. Karena udah jam 12.an, alumni nyuruh kita cepet-cepet tidur. Akhirnya, 1 jam kemudian, baru keadaan bener-bener tenang. Langsung terlelap semuanyaa. Jam 3..waktunya bangun. Qiyamul Lail, tilawah, mandi..Jam 7 kita ke sekolah, persiapan untuk Muharram Fair 9. Jam 8, para pengurus sudah bersiap di posisinya masing-masing. Dengan baju berwarna hijau yang seragam. Jam 8:30 acara dimulai. Pengunjung yang datang lumayan banyak, belum lagi yang buka stand bazaar. Bener-bener rame banget. Oke..cukup sekian..Selanjutnyaa liat foto-fotonya aja yaa. Bagaimana serangkaian acara tabligh akbar ini berlangsung.. Cekidooot....
Penerima Tamu Ikhwan
Penerima Tamu Akhwat



Bang Uli
Ketua Panitia Muharram Fair 9
Ketua Osis Smansa
Pembina FKPM, Ibu Susniati Raden
Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Balikpapan, Bapak Muslich
Justice Voice
Bapak H. Sarbini
Medikhsa (Melodi Ikhwan Smansa)
Panitia Muharram Fair 9 (Ikhwan)
Panitia Muharram Fair 9 (Akhwat)
Yapz. Cukup segini aja ya foto-foto tentang Tabligh Akbar Muharram Fair 9. Sebenernya, masih banyak foto-foto yang lain, tapi gak mungkin di upload semuaa. Jadi, cukup sekian yaa. Kalo ada waktu, mungkin ntar di upload lagi laah. See you in the next post :)

Senin, 06 Februari 2012

Muharram Fair 9 (Competition) 15 Januari 2012

Assalamu'alaykum. Melanjutkan postingan sebelumnya..Sehari setelah diadakannya event donor darah, FKPM melaksanakan event kedua dari Muharram Fair 9 yaitu Muharram Fair 9 Competition. Ada beberapa lomba di MF 9 Competition ini, yaitu : Mewarnai (TK) Dacil (SD) Tartil (SD) Kaligrafi (SMP) Mading (SMA) Nasyid (Umum usia 14-19 tahun). Banyak banget yang ikut MF 9 Competition ini. Mereka yang ikut MF 9 Competition ini nunjukkin bakat dan kemampuan mereka sesuai lomba yang mereka pilih. Persiapan buat MF 9 Competition ini lumayan banyak. Yang ikhwan pun sampe mabit di sekolah. Dan yang akhwat, walaupun gak mabit, tetep aja pulangnya malem. Kita semua pingin maksimal, jadi ya bener-bener harus berkorban demi kelancaran acara ini. Namanya juga acara bersama. Oke, karena aku bingung harus ngomong apa lagi, liat foto-fotonya aja yaa. Cekidooot....

Brosur Lomba
Spanduk "Selamat Datang"
Registrasi Ulang
Lomba Mewarnai
Lomba Tartil
Lomba Kaligrafi
Lomba Dacil
Lomba Mading
Lomba Nasyid
Yapz! Itu tadi adalah sekilas foto-foto dari Muharram Fair 9 Competition. Sampai ketemu di postingan selanjutnya yaaa....

Sabtu, 04 Februari 2012

Muharram Fair 9 (Donor Darah) 14 Januari 2012

Assalamu'alaykum. Seperti janjiku kemarin, di postingan ini, aku bakal ceritain tentang event Muharram Fair 9. Dimulai dari donor darah yang berlangsung tanggal 14 Januari 2012. Donor darah ini berlangsung di SMANSA, tepatnya di UKS. Siapapun bisa ikut donor darah lhoo, asal memenuhi syarat. Donor darah ini gak cuma dibuka untuk anak-anak SMANSA. Tapi, juga untuk umum. Kakak-kakak kelas 3 antusias banget lho buat ikut donor darah. Donor darah ini dibuka dari jam 8 - 10 untuk siswa-siswi SMANSA dan jam 10-12 untuk umum. Donor darah ini alhamdulillah berlangsung dengan lancar. Ada 4 petugas dari PMI yang datang. 1 untuk mengetes HB dan yang 3 bertugas untuk mengambil darah. Oiya, guru-guru juga ada yang iktu donor darah lhoo. Mau liat foto-foto sewaktu donor darah?? Cekidooot....

Pengisian formulir untuk donor darah
Tes HB
Pengambilan darah
Darah yang telah dimabil

Nah.. itu tadi sekilas foto-foto donor darah. Untuk event donor darah, sampai disini aja yaa. Tunggu postingan selanjutnya tentang event-event Muharram Fair 9 yang lain :D